KAB. SEMARANG - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambarawa menggelar peringatan "Nuzulul Quran" di Masjid Darut Ta'ibin, kemarin. Dalam kegiatan tersebut diikuti warga binaan pemasyarakatan (WBP) dan kegiatan ini sebagai bagian dari upaya pembinaan kepribadian di dalam Lapas. Tema yang diangkat adalah "Peran Alquran dalam Revolusi Mental WBP Lapas Ambarawa" dan sampaikan oleh K.H Zaenal Muttaqin. Kegiatan tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran oleh WBP.
Kepala Lapas Ambarawa Subakdo Wulandoro menyatakan, bahwa pihaknya sangat mengapresiasi terselenggaranya acara tersebut. Bahlan, ditegaskan pula bahwa pentingnya menjadikan momen ini sebagai langkah awal dalam memperbaiki diri.
"Dasi tempat inilah, kita mulai memperbaiki diri. Kita biasakan hal-hal baik, sehingga perubahan sikap atau mental WBP akan menjadi lebih baik lagi," kata Subakdo Wulandoro.
Sementara itu, K.H Zaenal Muttaqin mendaskan, bahwa kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi para WBP untuk terus meningkatkan ketakwaan dan membangun mental yang lebih baik. Sehingga dapat kembali ke masyarakat dengan perubahan positif pada saat bebas nanti.
Hadir dalam kegiatan itu,antan WBP Lapas Ambarawa Deba Satria. Deba Satria kini telah sukses setelah bebas menjalani hukuman di Lapas Ambarawa.
"Terus terang, saya sangat bangga dapat kembali berbagi bersama warga binaan di Lapas Ambarawa ini, " tandas Deba.
Usai acara dilanjutkan dengan buka bersama WBP Lapas Ambarawa. (HERU SANT).
0 Komentar