Kodim 0904/Paser Korem 091/ASN Kodam VI/Mlw, Kecamatan Batu Engau. Anggota Koramil 0904-08/Batu Engau melaksanakan Sholat Dhuhur berjamaah bersama masyarakat yang berada wilayah binaan kerja yakni di Masjid Al Ikhlas Jl. Poros Kaltim Kalsel Desa Kerang Kecamatan Batu Engau Kabupaten Paser. Kamis (6/3/2025)
Sebagai unjung tombak TNI-AD yaitu Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang bertugas di kesatuan teritorial di Kabupaten Paser ini senantiasa selalu hadir di tengah tengah masyarakat baik kegiatan kedinasan, rutinitas warganya, kegiatan adat istiadat maupun ibadah.
Sholat ber-jamaah di Masjid ini sangat banyak manfaatnya selain pahalanya jauh lebih besar dan berlipat ganda juga sebagai salah satu cara dalam melaksanakan Komsos dengan masyarakat seperti, toga, tomas dan masyarakat lainnya”.
Dikarenakan Masjid adalah tempat Ibadah umat muslim dimana tempat berkumpulnya masyarakat untuk melaksanakan ibadah baik sholat, pengajian serta kegiatan keagamaan lainnya.
Bati Tuud Koramil 08/Batu Engau Pelda Edi mengatakan Sholat Dhuhur berjamaah ini dilaksanakan selain mendekatkan diri dengan Allah SWT juga sebagai upaya mendukung program Komando atas yaitu Shalat berjamaah dengan masyarakat binaan, untuk mempererat kedekatan Babinsa dengan Masyarakat.
Harapannya Babinsa juga menjadi motivasi bagi masyarakat untuk memakmurkan Masjid lewat ibadah sholat ber-jamaah, serta mempererat jalinan silaturrahmi dan komunikasi dengan masyarakat sehingga kemanunggalan TNI dengan Masyarakat terbina dengan baik.
Dim 0904/Psr
0 Komentar