Kediri, MARKA.com - RS HVA Tulungrejo Pare Kabupaten Kediri terlihat ramai dari hari-hari biasa, dikarenakan hari ini bertepatan diadakannya operasi katarak gratis yang diselenggarakan oleh Forkopimda Kabupaten Kediri. Operasi katarak gratis tersebut juga melibatkan RS DKT Kota Kediri, RS Amelia, RS Bhayangkara, dan tentu saja RS HVA sebagai tempat penyelenggaraan, sabtu (17/09/2016).
Dandim Kediri, Letkol Inf Purnomosidi, Kapolres Kediri, AKBP Yosep Gunawan, Wakil Bupati Kediri, H.M.Masykuri ,Ketua DPRD Kabupaten Kediri, H.M.Sulkani, Kajari Kabupaten Kediri, Pipuk Firman Supriyadi, Dirut RS HVA, dr.Ibnu Gunawan dan Ketua HDCI Kediri Raya, Ir.Sunardi, turut ambil bagian pada acara bakti sosial ini.
Menurut Letkol Inf Purnomosidi, pihaknya (Kodim 0809/Kediri) tidak keberatan sama sekali untuk mengantar jemput pasien dari rumah ke RS HVA atau sebaliknya usai pelaksanaan pengoperasian, membawa kembali si pasien kerumahnya masing-masing. Justru dengan keterlibatan Kodim Kediri dalam kegiatan bakti sosial ini, membawa dampak positif bagi pengembangan aplikasi teritorial yang digembar gemborkan akan mampu menarik simpati masyarakat.
Sebagaimana dikutip dari Danramil Pare, Kapten Arh Ajir, operasi katarak gratis tersebut bertujuan membantu masyarakat tidak mampu dari sisi strata ekonomi, khususnya yang berdomisili di Kabupaten Kediri, apalagi dalam pendataannya, Babinsa tiap-tiap Koramil juga dilibatkan. ( Penrem 082/CPYJ )
0 Komentar